Dandim 1608/Bima Bersama Tim Gabungan Melakukan Pengecekan Stok dan Harga Minyak Goreng

    Dandim 1608/Bima Bersama Tim Gabungan Melakukan Pengecekan Stok dan Harga Minyak Goreng

    Kota Bima NTB - Antisipasi jual minyak harga tinggi tidak sesuai HET, Akibat kelangkaan minyak goreng, Tim gabungan yang terdiri dari Koramil Rasanae Kodim 1608/Bima  mendampingi kedatangan Kapolres Bima Kota dalam rangka pengecekan harga dan ketersedian minyak goreng di pasar Raya Amahami Kelurahan Dara Kec Rasanae Barat Kota Bima. Kamis, 17 Maret 2022.

    Kapten Seninot mendampingi Inspeksi yang langsung dipimpin oleh Kapolres Bima Kota AKBP Henry Novika Chandra, SIK.MH mendatangi langsung pasar raya amahami dan melaksanakan pengecekan serta ketersediaan minyak goreng . 

    Kapolres Bima Kota  mengarahkan agar jajarannya Intens untuk memberikan arahan dan masukan untuk tetap tersedianya minyak goreng di pasar Raya Amahami. 

    "Kedatangan kami kesini untuk menjamin ketersediaan minyak goreng yang berada di Kota Bima dan kami menghimbau agar tidak menjual minyak goreng dengan harga yang tinggi apalagi sampai menimbunnya", Ujar Kapolres.

    Saat ditemui di tempat yang sama Melalui Danramil Rasanae Kapten Inf Seninot menyampaikan Pesan dari Komandan  Kodim Bima Letnan Kolonel Inf M.Zia Ulhaq, S.Sos bahwa tujuan dari pada Inspeksi mendadak ini merupakan upaya untuk mencari solusi dari kelangkaan minyak goreng yang sekarang terjadi, terlebih di pasar raya amahami.

    "Ini merupakan salah satu solusi Sinergitas TNI-POLRI dan Pemerintah Kota Bima dalam mengatasi kelangkaan minyak goreng yang sedang terjadi agar permasalahan kelangkaan minyak goreng ini tidak selalu meresahkan masyarakat", kata Kapten Seninot Darah Madura Ini.

    Kelangkaan minyak goreng saat ini hampir melanda seluruh wilayah termasuk Kota Bima, maka perlu selalu diadakan koordinasi yang lebih intens antara pihak Distributor dan Pemerintah tiap-tiap daerah terkait ketersediaan minyak goreng untuk menjamin ketersedian minyak goreng dalam operasi pasar.

    Dalam kegiatan Inspeksi turut hadir dalam kegiatan, Asisten II Sekda Kota Bima Bpk Ahmad, Kapolsek Rasanae Barat AKP Suhatta, Sekcam Rasanae Barat, Lurah Dara Ibu Nurkomala, SE disambut oleh Kepala Pasar Amahami Bpk Sariman, Babinsa dan Bhabinkamtibmas Kelurahan Dara  serta para pedagang dan masyarakat yang ada di Pasar.(Adbravo)

    Kota Bima
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Tim Cobra Bekuk Seorang Pedagang Obat Terlarang,...

    Artikel Berikutnya

    Tim Puma 1 Sergap Penjual Narkoba Trans...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Kapolri Beri Kenaikan Pangkat Anumerta ke Almarhum AKP Ulil Ryanto

    Ikuti Kami